I BERANDA I NASIONAL I INTERNASIONAL I METROPOLITAN I POLHUKAM I SOSDIKBUD I EKOBIS I SLERA I OLAHRAGA I NEWSTV I

Sabtu, 07 September 2013

Kompol Twedi Aditya Bennyahdi S.Sos, Sik
Raih Simpati dan Kepercayaan Melalui SIM Komunitas
 
8Globalita-Jakarta, Dalam upaya merealisasikan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009, tentang Pelayanan Publik dan Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu lintas dan Angkutan Jalan, Satpas SIM Polda Metro Jaya (PMJ) khususnya sentral penerbitan SIM Jalan Daan Mogot Km 11 Cengkareng Jakarta Barat, gencar memberikan layanan melalui SIM Komunitas.
SIM Komunitas kali ini difokuskan di Kementerian Pertahanan Republik Indonesia Jalan Merdeka Barat No. 13-14 Jakarta Pusat pada Rabu dan Kamis, 15-16 Mei 2013 lalu. Sebanyak 424 SIM berhasil diterbitkan oleh unit SIM Komunitas Satpas Ditlantas Polda Metro Jaya. Rinciannya, SIM A 200 lembar dan SIM C 224 lembar dengan pemohon mulai dari pimpinan hingga keluarga Kementerian Pertahanan RI.
“Kami luncurkan SIM Komunitas sebagai bentuk layanan prima untuk meraih simpatik dan kepercayaan masyarakat terhadap kinerja Polri  terutama unit pelayanan penerbitan SIM.” Ujar Kepala Seksi SIM Polda Metro Jaya Kompol Twedi Aditya Bennyahdi S.Sos, Sik.
Hal senada juga disampaikan Pamin SIM PMJ, Iptu Efri, SE Perwira pengendali SIM Komunitas mengatakan salah satu target Satpas PMJ adalah layanan jemput bola dengan cara mendatangi lembaga atau institusi dan telah mengajukan proposal perihal SIM Komunitas. “Kami siap memberikan yang terbaik demi meraih kepercayaan simpatik masyarakat.” ujar Efri.
Menyikapi komitmen dan upaya maksimal Satpas PMJ dalam menjalankan visi dan misi secara konkrit sesuai amanat UU Nomor 25/2009 sejatinya diberikan apresiasi dan dukungan. Meski demikian penilaian mutlak ada ditangan masyarakat. Yang pasti Satpas PMJ siap menampung segala bentuk apresiasi dan kritik dari semua pihak, asal masukan itu bertujuan untuk mendongkrak layanan publik.  (Lrd.Khalits/Gaby)