I BERANDA I NASIONAL I INTERNASIONAL I METROPOLITAN I POLHUKAM I SOSDIKBUD I EKOBIS I SLERA I OLAHRAGA I NEWSTV I

Rabu, 04 September 2013


Jokowi: PD Pasar Jaya Tak Becus Kerja



ist.

8Globalita.com - Jakarta (4/9/2013) - Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi) mengakui PD Pasar Jaya tidak becus dalam bekerja. Sebab, selama ini BUMD tersebut terlalu fokus dalam bidang properti bukan dalam pengembangan pasar,

"PD Pasar kemarin ngurus apa? Cuma properti. Harusnya ngurusi pedagang pasar, komoditas pasar, produksi pasar, suplay demand, diatur dia. 80 Persen lalu-lalu ngurusi properti," ungkap Jokowi di Balai Kota Jakarta, Selasa (3/9).

Menurutnya, untuk urusan properti seharusnya dikerjakan oleh PT Jakpro, karena, setiap BUMD memiliki tupoksi masing-masing.
"Properti itu Jakpro. PD Pasar itu sosialisasi pasar, fokus sesuai tujuan utamanya dulu. Lah ini, Ancol ke properti, itu kan harusnya ke rekreasi," jelasnya.

Kemudian, Jokowi mengaku banyaknya terjadi tumpang tindih pengerjaan bidang properti oleh beberapa BUMD. Hal ini karena bisnis tersebut menguntungkan.

"Kenapa ke situ (properti), karena mudah dan untungnya lebih. Tender-tendernya banyak yang mau, duitnya banyak. Makanya pada ke sana semua," terangnya.

Untuk itu, ia mengaku akan melakukan lelang di tingkat petinggi BUMD. Hal ini juga telah berhasil dilakukan pada tingkat pejabat eselon II seperti yang telah dilakukannya pada tingkat lurah dan camat. "Enggak apa-apa, lelang semuanya juga enggak apa-apa," tandasnya. (hq)