Jumat 4 September 2015 || 03 : 12 WIB
Kategiri : News
Penulis : Lrd
Viga/801
Nikmati Layanan Toilet Mewah Di Supermal Karawaci
8GlobaliTa – Jakarta,
Bagi pengunjung Supermal Karawaci Tangerang sekarang dapat menikmati fasilitas
premium toilet, sebuah toilet bergaya mewah ala hotel bintang lima yang menyediakan serba kenyamanan. Hanya
dengan membayar 5.000 rupiah pengunjung dapat merasakan keyamanan toilet yang
siap menyediakan keperluan, seperti pembalut wanita, hand body, air minum serta
fasilitas lainnya yang bisa dinikmati pengguna premium toilet.
“Ini kunjungan saya yang ke-2, toiletnya bersih, enak,
nyaman dibanding yang biasa, enakan yang disini, karena yang biasa airnya pakai
selang yang dipasang di belakang closet, disini lebih mudah, lebih gampng,”
kata seorang ibu rumah tangga, Wita, (28), warga Karawaci Tangerang, yang saat
itu bekunjung ke Premium Toilet dengan anaknya yang masih balita, bertepatan
dengan dilaunchingnya Premium Toilet, Kamis (27/8/2015).
Namun begitu ibu yang mengaku belum menjadi member Premium
Toilet ini, berpesan agar Supermal Karawaci, menambahkan antiseptik yang biasa
digunakan untuk membersihkan pinggiran toilet. “Itu aja pesannya buat Supermal
Karawaci ini..” kata Wita.
Farida, (42), seorang ibu rumah tangga asal Pandeglang -
Banten, yang mengaku sudah ke-3 kali datang dan masuk ke Premium Toilet, merasakan
kenyamanan dari toilet tersebut.
“Toiletnya nyaman dan bersih, saya bayar 5000, di depan itu
ada petugasnya, saya harap jaga aja kebersihannya, karena ini kan toilet baru dan
barang-barangnya mewah, biasanya kalau pengguna belum tahu cara pemakaiannya
atau pengunjung gak bisa cara gunakan, semua fasilitas yang ada disini cepat
rusak juga, maka harus ada juga tata cara yang bisa memandunya, cara-cara dalam
penggunaannya, ya bisa dengan tulisan menjelaskan cara memakainya. Karena ini
peralatan canggih, mewah,” kata istri polisi ini.
Sementara itu seorang petugas cleaning services Premium
Toilet, Astri, yang mengaku sudah setahun bekerja di supermal karawaci dan baru
3 bulan ditugaskan di Premium Toilet ini mengaku puas dengan keberadaan Premium
Toilet.
“Premium Toilet ini bagus, karena ada kemajuan dengan adanya
toilet ini,” kata Astri yang saat itu kena giliran sift.
Sementara itu Marketing Manager Supermal Karawaci, Maria
Agnes Aprilia mengatakan, pihak Toto merekomdasikan untuk tidak menggunakan
pembersih, karena cukup dengan di lap saja sudah higienis.
“Itu dari Toto memang recomended untuk tidak menggunakan,
menurut pihak TOTO, kalau itu diadakan malah akan merusak kualitas dari barang
itu sendiri, jadi tidak perlu kami siapkan itu,” kata Maria Agnes Aprilia,
General Manager Operasional Supermal Karawaci, menjelaskan ketika disinggung
tentang permintaan customer terkait pembersih antiseptik.
“Kedepannya kita memang akan sediakan papar aja, untuk
toilet itu, itu sedang kita proses, kalau toilet yang reguler kan memang ada untuk pembersihya,” tambah
Agnes.
Menurut Agnes, proses pembangunan Premium Toilet berjalan
sekitar 1 tahun. Project ini bukan kerjasama yang pertama, karena banyak project-project
lain yang juga dikerjasakaman dengan TOTO, dalam menggunakan product sanitasy.

Lebih detail Agnes menjelaskan tentang mengapa menciptakan Premium
Toilet, ada beberapa hal pertimbangan yaitu bahwa customer Supermal Karawaci
bervariasi, dari golongan A, B, C dan D. Masing-masing mempunyai kebutuhannya
sendiri-sendiri.
“Kebutuhan itu kita akomodasi, supaya mereka merasa nyaman,
saat ke toilet Supermal Karawaci, jadi itu sebetulnya yang kita ingin sediakan
untuk premium customer kita, terutama kita sediakan juga ada VIP cardname, untuk
pelanggan ada benefit yang akan mereka dapatkan, dengan mempunyai BNI Card mereka
bisa menggunakan toilet ini dengan munjukkan kartu,” kata Agnes.
“Mengenai kenapa ada berbayar, sebetulnya ini lebih untuk meningkatkan
kualitas dan mobilitas, bukan cari untung. Tapi untuk mewujukan yang lebih
besar, dari apa yang mereka bayarkan, jadi selain mereka bisa merasakan
atmosfir toilet yang berbeda, yaitu seperti suasana hotel, bersih, nyaman, kita
juga menyediakan beberapa fasilitas lain, seperti keperluan lain yang mereka
butuhkan. Itu kita sediakan, sebetulnya untuk lebih memberikan fasilitas yang lebih
baik bagi pengunjung,” terang Agnes.
Namun demikian jelas Agnes, reguler toilet tetap di sediakan, dan tidak mengurangi
kondisinya, yaitu dengan tetap memperhatikan kebersihan dan kenyamanannya.
“Semua sama, bahkan kita pun sudah mau melakukan renovasi, sudah
hampir 70 persen upgruade, dan tahun depan kita akan lanjutkan untuk upgruade yang
masih belum, kita tidak bermaksud membedakan antara pengguna toilet reguler dengan
Premium Toilet, cuma ada beberapa fasilitas yang kita berikan sebagai fasilitas
VIP, karena kadang-kadang ada customer yang ingin diperlakukan sebagai pengguna
VIP,” ulas Agnes.
Premium Toilet itu salah satu bentuknya, karena Supermal
Karawaci menginginkan customer dapat merasakan atmosfir kenyamanan, tapi semua kenyamanan
juga tetap diberikan kepada customer pengguna reguler toilet dan disediakan dengan
kondisi perlengkapan yang sama, baik kebersihan maupun kenyamanan.
“Premium Toilet ini dengan atmosfir dan iptek peralatan serta
teknologi yang serba baru. Untuk saat ini baru ada 1 Premium Toilet yang kita
sediakan, di lantai LG, nanti kedepannya kita akan lihat, kalau memang
responnya cukup bagus kita mungkin bisa menambahkan, semoga TOTO juga mau bekerjasama
terus,” ungkap Agnes.
Menurut Vivi, Manager Operasional Saat ini jumlah pengguna
VIP Card Premium Toilet, sudah sekitar 20 ribuan, rata-rata penggunanya sekitar
600 orang perhari. Saat ini untuk pengguna Premium Toilet yang VIP, masih free.
Penguna VIP card dalam 1 hari sekitar 500 – 600 untuk BNI
trafict, hal itu mengingat tidak semuanya bersamaan ke toilet. Untuk saat ini upgrade
customer sesuai data yang sudah masuk, untuk weekday sekitar 300 orang dan
untuk weekend sekitar 500.
“Saat ini kita belum ada trafict untuk antri. Jadi cukup
nyaman, saat ini Premium Toilet bisa mengakomodasi pengunjung yang menggunakan.
Sudah berjalan hampir satu bulan, sejak sebelum dilaunching ini kita sudah coba
buka, itu masih cukup nyaman dan jauh dari krodit dipenggunaannya, dan biaya
premium toilet yang dikenakan bukan untuk opersaional mal, melainkan
diperuntukkan kembali untuk kebutuhan pengguna Premium Toilet,” tambah Agnes. (8globaliTa – Lrd Viga/801).
Follow beritanya di www.8globalita.com
link www.8globalita.blogspot.com
link @8globalita_801 link
@kk_viga link Facebook : Globalita Globalita