I BERANDA I NASIONAL I INTERNASIONAL I METROPOLITAN I POLHUKAM I SOSDIKBUD I EKOBIS I SLERA I OLAHRAGA I NEWSTV I

Selasa, 01 April 2014

Musik/Selasa-1-4-2014/23:00-wib/The Virgin Jadi Penyiar Radio


Kategori        : Musik
Penulis          : Lrd Khalits

The Virgin Jadi Penyiar Radio

8Globalita-Jakarta, The Virgin menjadi penyiar radio di I-Radio FM, salah satu stasiun radio swasta di Jakarta. The Virgin akan mengisi acara andalan Iradio “men-SABOTSE siaran I-radio”, selama bulan April 2014. The Virgin melakukan siaran langsung dari studio 89.6 FM I-Radio Jakarta dalam program “The Virgin Sabotase I-Radio”, setiap hari selasa pukul 18.00-20.00 WIB.

Di program ini, The Virgin akan menjadi penyiar radio, ngobrol dan membawa bintang tamu special pilihannya untuk diwawancarai. The virgin juga akan memutar playlist lagu-lagu Indonesia favoritnya dan membawakan lagu secara live dari studio I-Radio.
Setiap minggunya, The Virgin membawakan materi siaran yang berbeda. Mulai dari perjalanan karir The Virgin selama berkarya di dunia music Indonesia, pembahasan mengenai album baru The Virgin “Positive Negative” yang rilis Februari 2014, serta berbagi cerita mengenai kehidupan The Virgin sehari-hari di luar kegiatan bermusik.

Selain siaran, The Virgin juga akan berinteraksi dengan I-Listeners (Panggilan terhadap pendengar  I-radio) melalui SMS, telepon dan social media lainnya dari kuis interaktif yang akan diberikannya setiap episodenya.

Sabotase I-Radio merupakan program di 89.6 FM I-Radio Jakarta yang disiarkan secara langsung setiap hari selasa mulai pukul 18.00-20.00 WIB. Setiap bulannya akan ada artis atau band yang berbeda untuk siaran sabotase I-Radio.

“Program Sabotase I-Radio adalah salah satu bentuk perhatian I-Radio kepada I-Listeners dan para fans musisi Indonesia untuk lebih dekat dengan artis atau band idola mereka. Selama 2 jam, artis atau band yang terpilih akan siaran layaknya penyiar I-Radio.” Kata pihak managemen Iradio saat jumpa Pers di di kantor Iradio FM di Jakarta, Selasa (2/4/2014).

Selain itu pihak Iradio mengatakan, program ini juga menjadi salah satu media untuk berkomunikasi antara artis atau band dengan penggemar mereka.

Pendengar setia Iradio dapat mendengarkan The Virgin siaran melalui  I-Radio Network, (89.6 FM I-Radio Jakarta, 105.1 FM I-Radio Bandung, 88.7 FM I-Radio Jogja, 98.3 work FM I-Radio Medan, 96.0 FM I-Radio Makassar dan 90.1 FM I-Radio Banjarmasin).

Iradio FM merupakan radio yang menyuguhkan 100% music Indonesia. Dari 24 jam siarannya, I-Radio hadir dengan music dalam negeri berkualitas dari awal 90 hingga era millennium. Jenis music yang terpilih adalah lagu-lagu yang sedang, pernah dan akan segera menjadi hits dari berbagai aliran, seperti pop, rock, jazz, hip hop, ska balada hingga alternative.

Meski segudang pengalaman tampil di layar kaca, ternyata The Virgin mengaku canggung  untuk siaran radio.
 
"Diminta pihak I-Radio jadi bintang tamu Sabotase, terus terang kaget juga dan deg-degan. Ini pengalaman yang pertama buat kami," kata Mita kepada 8globalita.com  link  8globalita.blogspot.com  Selasa (1/4) di gedung Sarinah, Jakarta.

Bagi Mitha, bercuap-cuap memang sudah tak asing lagi, tapi bagi Dara masih menjadi sebuah hal yang 'menakutkan'.
 
"Enggak tahu deh masih deg-deg-an, nerves juga. Tapi kebetulan kita di kasih script, ada bagian-bagiannya yang ngomong siapa," kata Dara.

"Iya nih kebetulan ada script, mudah-mudahan Dara bisa, jadi pengalaman baru," tambah Mitha.

“Kami nggak ada latihan, untuk jadi penyiar, tapi kami bangga bisa jadi penyiar Iradio,” kata Mitha The Virgin, di kantor Iradio FM Jakarta, Selasa (2/4/2014). (Lrd. Khalits)